top of page

PT Rifan - GBPUSD Tertinggi 1 Bulan Lebih



PT RIFAN BANDUNG - Di tengah perdagangan forex sesi Eropa hari Senin 1 Agustus 2022 posisi pair GBPUSD melaju ke tertinggi 1 bulan lebih hingga tembus resisten kuat.


Poundsterling yang dibuka lebih rendah dari sesi sebelumnya, melompat ke posisi tertinggi sejak akhir Juni karena respon positif investor menunggu keputusan kebijakan BOE.


Bank of England (BOE) diperkirakan pekan ini akan memutuskan menaikkan suku bunganya.

Investor bertaruh 80% peluang kenaikan 50bps, yang akan menjadi kenaikan suku bunga terbesar dalam 27 tahun.

Demikian juga akan mendorong biaya pinjaman naik menjadi 1,75%, level tertinggi sejak 2009.


Bank sentral Inggris tersebut berkomitmen untuk menurunkan inflasi dari level tertinggi 40 tahun dan telah menaikkan suku bunga sebesar 1,15 poin persentase sejak Desember.


Meskipun harga konsumen belum mencapai puncaknya, ekspektasi inflasi untuk waktu lima sampai 10 tahun turun untuk kedua kalinya dan prospek untuk tahun depan juga menurun.


Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap banyak rival utamanya di pasar uang Eropa turun setelah tertekan 3 hari.


Lanjut terkoreksi oleh estimasi investor bahwa the Fed tidak akan seagresif sebelumnya oleh munculnya risiko resesi.

Secara teknikal menurut analyst Vibiz Research Center pair GBPUSD menguat, pair kini berada di posisi 1.2250 yang sedang mendaki ke posisi 1.2296.


Jika tembus posisi tersebut akan lanjut mendaki ke resisten lemahnya di 1.2343.

Namun jika terjadi koreksi akan meluncur kembali ke posisi terendah di 1.2153 sebelum lanjut ke support kuat di 1.2076 - PT RIFAN

Sumber : vibiznews.com

Comments


Featured Posts
Recent Posts
Search By Tags
Connect
  • Google+ Social Icon
  • Facebook Social Icon
  • LinkedIn Social Icon
  • Twitter Social Icon
bottom of page